Pasar Kaget Kawasan Pemda Cibinong

Jika Anda berkeliling di kawasan Pemkab Bogor (orang menyebutnya kawasan Pemda Cibinong) pada setiap hari minggu pagi, akan banyak dijumpai para pedagang dadakan dengan beraneka ragam barang dagangannya memenuhi pinggir jalan sepanjang jalan Tegar Beriman Cibinong. Mereka berjualan mulai dari pakaian, kebutuhan rumah tangga, mainan anak-anak, souvenir, hingga motor & mobil.

Saking banyaknya para pedagang dan antusias masyarakat yang berbelanja atau sekedar melihat-lihat sambil lari pagi yang membuat kawasan ini menjadi kurang teratur. Sampah yang berserakan dan parkir motor liar menjadi penyebab kawasan ini menjadi kumuh.

Dengan kondisi tersebut, pada sekitar tahun 2013 para pedagang ini di relokasi ke kawasan sekitar Bambu Kuning untuk di tempatkan di satu tempat agar lebih teratur. Tetapi hal ini kurang berhasil dengan statistik penurunan kunjungan masyarakat untuk berkunjung ke kawasan ini. 

Karena satu hal yang pasti, jika saat di jalan Tegar Beriman orangnya lebih banyak karena di jalan tersebut masih berada di kawasan Pemda yang notabene masyarakat datang kesitu bukan niat berbelanja tetapi memang olahraga lari pagi, bersepeda atau sekedar berjalan-jalan saja.

Pemda Cibinong
Kawasan sepanjang jalan Tegar Beriman sekarang jadi lebih rapi. kadang sering dijumpai para petugas Satpol PP yang selalu berjaga di kawasan ini untuk mencegah para pedagang kembali lagi menggelar lapaknya. Tetapi saat ini Anda masih bisa menemukan kumpulan para pedagang di kawasan Pemda ini di sekitar jalan belakang Masjid Baitul Faizin dekat lapangan Tegar Beriman.

Posting Komentar

0 Komentar